Rabu, 10 Maret 2010

Scan Network dengan Kaspersky

Assalamu’alaikum. Kaspersky adalah software yang sangat mengagumkan. Bagi yang sudah memakainya mungkin akan sependapat dengan penulis. Ini dibuktikannya dengan kehandalan Kaspersky itu sendiri menangani berbagai permasalahan “dunia pervirusan” komputer. Penulis merasa nyaman dengan software ini karena software untuk versi 2010, suaranya tidak rewel lagi, disamping itu tidak langsung mendelete file-file kita.
Automatically Update
Fitur-fitur Kaspersky yang dapat kita nikmati adalah kemudahan untuk mengaupdate. Anda tinggal mengklik kanan icon Kaspersky di taskbar, lalu pilih update. Maka software pun akan mengapdate file-file yang dibutuhkan melalui internet. Untuk pengapdetan ini ada beberapa opsi, diantaranya adalah manually, everyday dan automatically. Fitur automatically ini akan mengupdate dirinya sendiri secara otomatis saat terjadi koneksi ke internet. Cukup pintar bagi orang yang sibuk untuk sekedar mengupdate antivirus.
Quick Scan & Full Scan
Inilah juga fitur yang sangat berguna untuk komputer anda. Fullscan ini akan menscan semua didalam sistem komputer anda. Diantaranya adalah sistem memori, program yang di load saat startup, sistem backup, database email, harddisk, removable disk dan network drives. Lakukanlah opsi ini secara berkala untuk maintaing komputer anda dari virus. Luangkanlah waktu anda secara berkala untuk menscan virus dengan opsi ini.
Sedangkan Quick Scan akan melakukan scan objek sistem operasi yang ada pada saat startup. Ini berguna menscan sistem anda, namun dengan waktu yang singkat.
Network Scan
Inilah fitur yang paling penulis sukai. Software ini memungkinkan kita untuk menscan komputer lain yang terhubung dalam satu jaringan LAN. Penulis mempunyai komputer desktop di rumah dan sering menggunakan laptop untuk menscan desktop tersebut dengan peer to peer connection (dihubungkan dengan kabel LAN). Baiklah kita coba yuk menscan komputer lain yang terhubung dalam satu jaringan.
Mencoba Scan Network
Pada contoh ini, skenarionya adalah kita mempunyai Laptop yang sudah terinstall Kaspersky 2010 dan sudah terupdate. Kita mempunyai 1 komputer desktop. Dan kita memiliki kabel UTP untuk menghubungkan keduanya. Karena hanya menghubungkan 2 komputer, maka pengkabelan menggunakan cross. Tetapi untuk LAN card saat ini, pengkabelan menggunakan straight pun kadang bisa digunakan. Ini karena LAN card sekarang sudah memiliki fitur automatic detection tersendiri. Kita asumsikan Laptop memiliki nomor IP 192.168.1.83 dan desktop memiliki nomor IP 192.168.1.50 dan kita asumsikan juga pada komputer desktop ada satu atau beberapa folder yang sudah dishare. Masuklah ke folder network desktop. Caranya klik start > run > ketik \192.168.1.50 lalu enter. Maka akan terlihat jendela seperti ini.
Anda bisa mengklik kanan lalu pilih Scan for viruses untuk mulai menscan virus. Anda juga bisa menseleksi beberapa folder sekaligus untuk scan virus.
Folder Network Tidak bisa diakses
Kadang kala saat kita tengah menscan virus, kita tiba-tiba tidak bisa mengakses folder network komputer desktop kita. Mengapa demikian? Ini kemungkinan besar terjadi karena komputer desktop tersebut di block oleh Kaspersky karena dianggap akan mengancam Laptop.
Jika anda ingin tetap mau mengaksesnya, anda bisa mengklik kanan icon Kaspersky di taskbar, lalu memilih Network Monitor, lalu pilih tab Blocked Computer. Bila terlihat ada nomor IP desktop, maka silakan klik lalu pilih unblock. Maka komputer desktop pun sudah bisa diakses. Namun blocking desktop tersebut tentunya dinilai sudah mengancam Laptop anda. Sangat direkomendasikan anda untuk tidak melakukan unblock, kecuali bila anda benar-benar yakin tentang apa yang anda lakukan.
Baiklah sekian dari kami, selamat mencoba dan semoga bermanfaat.
Wassalam.

0 komentar:

Posting Komentar

 

My Blog List

Followers

Recommended Gadget

  • ads
  • ads
  • ads
  • ads

Hacker Copyright © 2009 Gadget Blog is Designed by Ipietoon Sponsored by Online Business Journal